Setono, Dusun Terlarang yang Menyimpan Kisah Mistis dan Kutukan bagi Para Pejabat

×

Setono, Dusun Terlarang yang Menyimpan Kisah Mistis dan Kutukan bagi Para Pejabat

Bagikan berita
Setono, Dusun Terlarang yang Menyimpan Kisah Mistis dan Kutukan bagi Para Pejabat. (Foto : Dok. Istimewa)
Setono, Dusun Terlarang yang Menyimpan Kisah Mistis dan Kutukan bagi Para Pejabat. (Foto : Dok. Istimewa)

KONGKRIT.COM -Setono, sebuah dusun yang terletak di Desa Tales, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, memiliki sejarah yang unik dan mistis.

Dusun ini dikenal dengan larangan keras bagi priayi, pejabat, dan petinggi pemerintahan, termasuk TNI/Polri, untuk masuk ke wilayahnya.

Larangan ini, terpampang jelas di gapura dusun, mengundang rasa ingin tahu dan tanda tanya di kalangan masyarakat luas.

Sumpah Putri Ambarsari yang Menyisakan Larangan Mistis

Haji Sumianto, Kepala Dusun Setono, menceritakan bahwa larangan ini bukan tanpa alasan.

Cerita dimulai dari seorang Putri Kediri bernama Ambarsari yang melarikan diri ke Setono.

Di sini, dia bertemu dengan seorang Pangeran dari Keraton Solo, yang akhirnya jatuh cinta dan mengajak Ambarsari berkenalan.

Namun, perkenalan itu berujung pada kekecewaan, ketika Pangeran Solo sudah memiliki istri dan anak.

Ambarsari yang sakit hati pergi dari Solo, meninggalkan Setono dengan hati yang tercabik-cabik.

Pangeran Solo tak menyerah dan menyebar telik sandi untuk memburu Ambarsari.

Sumpah Ambarsari menjadi dasar dari larangan ini.

Editor : Devi Irmayani Saiser
Bagikan

Berita Terkait
Terkini