Eksplorasi Keberadaan Kota Gaib, Saranjana, Padang 12, hingga Wentira

×

Eksplorasi Keberadaan Kota Gaib, Saranjana, Padang 12, hingga Wentira

Bagikan berita
Eksplorasi Keberadaan Kota Gaib, Saranjana, Padang 12, hingga Wentira. (Foto : Dok. Istimewa)
Eksplorasi Keberadaan Kota Gaib, Saranjana, Padang 12, hingga Wentira. (Foto : Dok. Istimewa)

2. Padang 12: Kota Gaib dengan Cerita Ajaib di Kalimantan Barat

Padang 12 merupakan kota gaib yang diyakini ada di Ketapang, Kalimantan Barat. Konon, kota ini terletak di lahan kosong yang dipenuhi pasir, dikelilingi oleh pohon pinus di Kalimantan Barat.

Tempat ini dinamai Padang 12 karena memiliki luas 12 kilometer persegi.

Kisah menarik beredar di masyarakat bahwa penduduk Padang 12 kerap muncul di dunia nyata dan bertransaksi dengan kunyit yang bisa berubah menjadi emas.

Hanya orang dengan hati bersih, katanya, yang bisa bertemu dengan suku Limun, penduduk asli kota gaib Padang 12.

3. Wentira: Kota Modern yang Hilang di Hutan Belantara Sulawesi Tengah

Wentira, kota gaib yang dipercayai memiliki peradaban modern dan bangunan megah, konon berada di antara Kota Palu dan Kabupaten Mutong, Sulawesi Tengah.

Legenda mengatakan bahwa untuk masuk ke kota ini, pengunjung harus melewati gerbang gaib, salah satunya berada di area Kebon Kopi, Donggala.

Meskipun banyak yang meragukan keaslian cerita ini, keberadaan Wentira masih menjadi misteri yang penuh rasa penasaran.

Keberadaan tempat-tempat gaib di Indonesia tetap menjadi misteri yang belum terpecahkan hingga hari ini.

Meskipun banyak yang skeptis, kisah-kisah ini terus mengundang rasa penasaran dan mempertahankan kepercayaan pada hal-hal gaib di tengah masyarakat.

Seiring berjalannya waktu, mungkin saja tabir misteri ini akan terbuka, ataukah kita akan terus diberi kebebasan untuk berspekulasi dan membiarkan imajinasi kita menjelajahi dunia gaib yang masih menyimpan begitu banyak rahasia.

Editor : Devi Irmayani Saiser
Sumber : Dilansir dari Berbagai Sumber
Bagikan

Berita Terkait
Terkini