Remaja Masjid Bukit Gombak Sijunjung Bagikan Sembako kepada Empat Keluarga Miskin

×

Remaja Masjid Bukit Gombak Sijunjung Bagikan Sembako kepada Empat Keluarga Miskin

Bagikan berita
Remaja Masjid Bukit Gombak Sijunjung Bagikan Sembako kepada Empat Keluarga Miskin
Remaja Masjid Bukit Gombak Sijunjung Bagikan Sembako kepada Empat Keluarga Miskin

KONGKRIT.COM - Remaja Masjid Baiturrahman Jorong Bukit Gombak, Nagari Padang Laweh, Kecamatan Koto VII Sijunjung melakukan pembagian sembako kepada empat keluarga fakir miskin.

Gi, Ketua Pelaksana Pembagian Sembako oleh Remaja Masjid Baiturrahman Bukit Gombak menyatakan bahwa kegiatan tersbeut merupakan aksi untuk kepedulian terhadap keluarga fakir miskin di daerah tersebut.

"Tujuan kita ialah untuk menunjukkan bentuk kepedulian kita terhadap empat orang saudara kita di Bukit Gombak ini yang tergolong berasal dari keluarga fakir miskin," ujarnya pada Kamis, 26 Maret 2024.

"Kemudian, kita juga melakukan dokumentasi berupa foto dan memposting foto tersebut di akun sosial media kita. Adapun tujuan kita ialah untuk menarik perhatian para dermawan, sehingga hati mereka tersentuh untuk ikut serta dalam menyumbang bantuan," tambahnya.

Ia juga menyampaikan bahwasanya Organisasi Remaja Masjid Bukit Gombak tersebut beranggotakan 45 orang remaja yang dipimpin oleh Fadil Jalil

Lebih lanjut Gi menyampaikan bahwa dalam satu paket sembako tersebut berisikan 1 Liter Minyak Goreng, 10 Butir Telur Ayam, dan 10 Bungkus Mie Instan.

"Dalam 1 paket sembako ini, kita menyumbangkan 1 liter minyak goreng, 10 butir telur ayam, dan 10 bungkus mie instan. Untuk saat ini, kita hanya memberi kepada empat keluarga saja yakni keluarga Gawik, Sohok, Bisu, dan Ninik Igen. Ini merupakan terobosan terbaru yang tengah kami lakukan," ujarnya.

"Semoga kami dapat memberi bantuan kepada masyarakat miskin lainnya yang ada di wilayah ini, dan kami sangat senang bisa berbagi," pungkasnya.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini