Pengajuan Pinjaman KUR di Bank BRI, Mandiri dan BNI Ditolak Karena ShopeePinjam? Ketahui Penyebabnya

×

Pengajuan Pinjaman KUR di Bank BRI, Mandiri dan BNI Ditolak Karena ShopeePinjam? Ketahui Penyebabnya

Bagikan berita
Pengajuan Pinjaman KUR di Bank BRI, Mandiri dan BNI Ditolak Karena ShopeePinjam? Ketahui Penyebabnya
Pengajuan Pinjaman KUR di Bank BRI, Mandiri dan BNI Ditolak Karena ShopeePinjam? Ketahui Penyebabnya

KONGKRIT.COM - Permasalahan terkait pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) sangat banyak dirasakan oleh pemilik Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Mulai dari masalah jenis usaha, masalah persyaratan yang kurang lengkap hingga permasalahan yang tidak diketahui oleh calon nasabah.

Biasanya, untuk beberapa permasalahan penolakan tidak diberitahukan oleh pihak Bank BRI, Mandiri, BNI atau lembaga penyalur KUR lainnya.

Termasuk permaslahan seorang nasabah yang mendapatkan pinjaman di ShopeePinjam yang kerap terjadi pada akhir-akhir ini dirasakan oleh masyarakat.

Hal ini cukup banyak dirasakan oleh masyarakat saat ini karena kecewa pengajuan pinjaman KURnya ditolak oleh pihak Bank, padalah persyaratan sudah lengkap dan permasalahan BI Checking atau SLIK OJK tidak ada.

Tetapi pihak Bank tidak menjelaskan dimana duduk permasalahannya dan hanya menyatakan bahwa pengajuan pinjaman calon nasabah tersebut ditolak karena ShopeePinjam.

Dilansir dari TikTok Hendra Yusuf, permasalahan tersebut mungkin saja terjadi dan tentunya pihak Bank memiliki alasan yang tepat untuk menolak pengajuan pinjaman KUR seseorang.

Menurutnya, alasan pihak Bank menolak pengajuan pinjaman seorang calon nasabah yang sudah mendapatkan ShopeePinjam adalah karena pinjaman tersebut digunakan untuk modal usaha.

Saat pengajuan ShopeePinjam dan mengisi formulir secara online, calon nasabah tersebut mengisi bagian penggunaan pinjaman untuk modal usaha.

Hal ini akan terdeteksi oleh sistem SIKP bahwa nasabah tersebut sudah pernah mendapatkan pinjaman permodalan usaha, sehingga tidak diperbolehkan lagi mendapatkan pinjaman KUR.

Editor : RC 009
Bagikan

Berita Terkait
Terkini