Membuka Peluang Baru, Pelatihan Berbasis Kompetensi di Payakumbuh

×

Membuka Peluang Baru, Pelatihan Berbasis Kompetensi di Payakumbuh

Bagikan berita
Membuka Peluang Baru, Pelatihan Berbasis Kompetensi di Payakumbuh
Membuka Peluang Baru, Pelatihan Berbasis Kompetensi di Payakumbuh

KONGKRIT.COM - Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnakerperin) Kota Payakumbuh menginisiasi program pelatihan berbasis kompetensi di UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) Payakumbuh. Tujuan utamanya adalah untuk mengurangi tingkat pengangguran di kota tersebut.

Pj. Wali Kota Payakumbuh, Jasman dalam pembukaan pelatihan tersebut, menjelaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan. Jasman, menyebutkan bahwa angka pengangguran di Payakumbuh pada tahun 2023 mencapai 4,84%, dengan jumlah mencapai 3.770 orang dari total angkatan kerja sebanyak 77.907 orang.

Pj. Wali Kota juga memberikan pesan kepada peserta pelatihan untuk mengikuti program ini dengan sepenuh hati dan terus berinovasi. Harapannya adalah agar keseriusan peserta ini dapat melahirkan wirausaha baru di Payakumbuh.

"Target dari pelatihan ini adalah melahirkan 100.000 wirausaha baru pada akhir tahun 2024. Terimakasih disampaikan kepada BLK Payakumbuh yang telah memfasilitasi pelatihan ini," ujar Wali Kota.

Kepala BLK Payakumbuh, Satriadi, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Payakumbuh yang telah memberikan kepercayaan untuk menyelenggarakan pelatihan di BLK. Ia juga mengingatkan peserta pelatihan untuk mematuhi semua aturan yang ada di BLK, termasuk melaksanakan apel pagi setiap hari.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Disnakerperin Payakumbuh, Yunida Fatwa, bersama Plt. Kabid Tenaga Kerja Adriati, menjelaskan bahwa pelatihan tersebut diikuti oleh 240 orang peserta yang terbagi dalam 15 paket pelatihan. Peserta yang memenuhi syarat usia maksimal 38 tahun akan mengikuti berbagai paket pelatihan, antara lain, membuat roti/kue, barbershop, kecantikan/MUA, membuat bedcover, dan service hp.

Diharapkan dengan adanya pelatihan ini, akan tercipta lapangan kerja baru dan dapat menekan tingkat pengangguran di Payakumbuh.

Editor : HN. Arya Rajo Sampono
Bagikan

Berita Terkait
Terkini