Sekda Dharmasraya Pimpin FGD Pembinaan Statistik Sektoral 2024, Meningkatkan Kualitas Data untuk Kemajuan Daerah

×

Sekda Dharmasraya Pimpin FGD Pembinaan Statistik Sektoral 2024, Meningkatkan Kualitas Data untuk Kemajuan Daerah

Bagikan berita
Sekda Dharmasraya Pimpin FGD Pembinaan Statistik Sektoral 2024, Meningkatkan Kualitas Data untuk Kemajuan Daerah
Sekda Dharmasraya Pimpin FGD Pembinaan Statistik Sektoral 2024, Meningkatkan Kualitas Data untuk Kemajuan Daerah

KONGKRIT.COM - Forum Satu Data Indonesia menjadi pusat perhatian dalam acara Fokus Group Discussion (FGD) Pembinaan Statistik Sektoral Tahun 2024, yang dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Dharmasraya, Adlisman, Senin, 5 Februari 2024.

Acara yang diselenggarakan oleh BPS bekerja sama dengan Kominfo Dharmasraya ini bertujuan meningkatkan pemahaman pejabat teknis terkait data statistik demi mewujudkan data yang akurat.

Dalam sambutannya, Sekda menyampaikan terima kasih kepada BPS Kabupaten Dharmasraya atas penyelenggaraan kegiatan FGD ini.

Ia menekankan bahwa kebijakan terkait satu data Indonesia menuntut pembentukan Forum Satu Data Indonesia di tingkat pusat, provinsi, dan daerah.

Forum ini akan menjadi wadah komunikasi dan koordinasi daerah untuk penyelenggaraan satu data Indonesia.

"Kegiatan ini sangat penting dalam rangka meningkatkan pemahaman bagi unsur pejabat teknis yang mengelola data informasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Dharmasraya. Dan sistem informasi data yang terintegrasi dapat terwujud." ucapnya.

Peningkatan kualitas penyelenggaraan statistik sektoral menjadi fokus utama, dan BPS sebagai pembina data statistik telah melaksanakan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) tahun 2023 di Pemerintah Kabupaten Dharmasraya.

Evaluasi ini bertujuan mengukur capaian kemajuan penyelenggaraan statistik sektoral pada instansi pusat dan pemerintah daerah.

Sekda menegaskan bahwa hasil evaluasi ini akan menjadi dasar penentuan Indeks Pembangunan Statistik (IPS) Kabupaten Dharmasraya.

IPS menjadi ukuran output dan outcome tingkat keberhasilan penyelenggaraan statistik sektoral, serta dapat menjadi salah satu indikator penilaian reformasi birokrasi pemerintah.

Editor : Herawati Elnur
Bagikan

Berita Terkait
Terkini