Fadli Umam Gelar Sosialisasi dan Kampanye Damai di Kompleks Perumahan RSS

×

Fadli Umam Gelar Sosialisasi dan Kampanye Damai di Kompleks Perumahan RSS

Bagikan berita
Fadli Umam Gelar Sosialisasi dan  Kampanye Damai di Kompleks Perumahan RSS
Fadli Umam Gelar Sosialisasi dan Kampanye Damai di Kompleks Perumahan RSS

KONGKRIT.COM - Fadli Umam, SE salah seorang calon anggota DPRD daerah pemilihan 3 Kecamatan Rambutan Kota Tebingtinggi dari Partai Golongan Karya (Golkar) nomor urut 3, menggelar Sosialisasi dan Kampanye Damai menuju Pemilu 2024, pada hari Jumat sore, (19/1/2024) bertempat di halaman warga kompleks perumahan RSS lingkungan IV, Kelurahan Tanjung Marulak Kecamatan Rambutan Kota Tebingtinggi.

Kehadiran Fadli Umam di kompleks Perumahan RSS membangkitkan semangat dan membuat suasana kegembiraan bagi 100 kepala keluarga yang menempati rumah milik pemerintah kota Tebingtinggi sejak tahun 2003 lalu hingga sekarang.

Warga perumahan RSS merasa tersanjung ketika Fadli Umam berjanji akan memperjuangkan keluhan - keluhan warga RSS yang selama ini tidak direspon oleh pemerintah kota, tentang pemasangan lampu jalan, perbaikan kondisi rumah yang sudah rusak dan sarana jalan yang sudah berlubang - lubang, apabila terpilih menjadi anggota DPRD Kota Tebingtinggi.

Fadli Umam ketika dikonfirmasi Media seputar kegiatan hari ini, mengatakan bahwa kehadirannya di kompleks Perumahan RSS ini adalah sosialisasi tentang pencalonannya sebagai anggota DPRD kota Tebingtinggi daerah pemilihan 3 kecamatan Rambutan dari partai golkar nomor urut 3 dan sekaligus menjemput aspirasi masyarakat, sekaligus mensosialisasikan Mutya Hafid sebagai calon DPR-RI.

Ketika ditanya mengapa Kompleks RSS ini yang menjadi tempat sosialisasi dan kampanye? Menurut Fadli Umam, Kompleks RSS saat ini banyak dilanda isu politik yang sesat dan hoax, sehingga banyak hal yang perlu diluruskan di sini agar tetap kondusif, maka RSS harus bangkit, RSS harus maju.

Terkait janjinya kepada warga tentang perbaikan kondisi perumahan ini, Fadli Umam akan memperjuangkan semaksimal mungkin apabila terpilih, karena menurut Fadli Umam bahwa prosesnya bukan sendiri tetapi yang memutuskan adalah paripurna.

Fadli Umam optimis akan meraih suara banyak di pemilihan legislatif nanti. "Target saya 8000 suara yang akan memilih Fadli Umam nomor urut 3, sehingga apabila target itu tercapai, maka Partai Golkar Kota Tebingtinggi akan tetap menjadi pemenang dan ketua DPRD kota Tebingtinggi tetap dari Partai Golkar," ujarnya penuh semangat.

Sementara itu, Anwar Rangkuti (66 thn) salah seorang warga RSS menyambut baik dan sangat kagum atas kehadiran Fadli Umam di kompleks RSS yang merupakan calon anggota DPRD kota Tebingtinggi pertama hadir di kompleks perumahan RSS dan secara terbuka didepan umum dan berjanji untuk menyahuti aspirasi dan keluhan warga.

Anwar Rangkuti berharap semoga janji yang di sampaikan Fadli Umam bukan hanya merupakan sekedar janji belaka, tetapi hendaknya janji tersebut dapat terealisasi apabila Fadli Umam berhasil terpilih menjadi anggota DPRD kota Tebingtinggi.

Editor : HN. Arya Rajo Sampono
Bagikan

Berita Terkait
Terkini