Sorak sorai untuk Tim Garuda, Ini Jadwal Pertarungan Kehormatan Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2023

×

Sorak sorai untuk Tim Garuda, Ini Jadwal Pertarungan Kehormatan Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2023

Bagikan berita
Sorak sorai untuk Tim Garuda, Ini Jadwal Pertaruangan Kehormatan Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2023. (Foto : Dok. Istimewa)
Sorak sorai untuk Tim Garuda, Ini Jadwal Pertaruangan Kehormatan Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2023. (Foto : Dok. Istimewa)

KONGKRIT.COM - Pada pertandingan kedua grup D Piala Asia 2023, antara Timnas Indonesia dan Vietnam, diprediksi akan menjadi salah satu laga yang penuh gengsi dan tekanan.

Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium pada Jumat 19 Januari 2024 pukul 21.30 WIB, setelah kedua tim sama-sama menelan kekalahan di pertandingan perdana.

Vietnam, yang tumbang 4-2 dari Jepang, dan Indonesia, yang kalah 1-3 dari Irak, kini berada di posisi yang memerlukan kemenangan untuk tetap menjaga harapan lolos ke fase 16 besar.

Sebaliknya, kekalahan dapat menjadi tikungan sulit untuk keduanya.

Pertandingan ini tidak hanya tentang perolehan poin, tetapi juga menghadirkan nuansa derby Asean atau Asia Tenggara.

Timnas Indonesia dan Vietnam memiliki sejarah pertemuan yang kental, terutama di ajang Piala AFF.

Hal ini menciptakan dinamika khusus, di mana pertandingan bukan hanya mengenai hasil tetapi juga menjadi pengukur kekuatan antar-negara di kawasan ini.

Meskipun Vietnam berhasil mengatasi Indonesia di Piala AFF 2022 dengan skor agregat 2-0, pertemuan di Piala Asia AFC sangat langka.

Data dari laman AFC menunjukkan bahwa pertemuan terakhir semacam itu terjadi pada tahun 1972 antara Thailand vs Kamboja.

(Foto : Dok. Istimewa)
(Foto : Dok. Istimewa)

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menghadapi tantangan unik. Sejak menangani tim pada akhir 2019, Shin Tae-yong belum pernah membawa Indonesia meraih kemenangan atas Vietnam di level senior.

Editor : Devi Irmayani Saiser
Sumber : Dilansir dari Berbagai Sumber
Bagikan

Berita Terkait
Terkini