DPC PDIP Kota Tebingtinggi Gelar Peringatan HUT RI ke-78 dengan Penuh Semangat

×

DPC PDIP Kota Tebingtinggi Gelar Peringatan HUT RI ke-78 dengan Penuh Semangat

Bagikan berita
DPC PDIP Kota Tebingtinggi Gelar Peringatan HUT RI ke-78 dengan Penuh Semangat
DPC PDIP Kota Tebingtinggi Gelar Peringatan HUT RI ke-78 dengan Penuh Semangat

KONGKRIT.COM - Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Kota Tebingtinggi, pada hari Kamis, 17 Agustus 2023 bertempat di halaman Kantor Sekretariat DPC kompleks perumahan Pesona Indah Jalan Letda Sujono, Kelurahan Bulian, Kecamatan Bajenis, Kota Tebingtinggi.Bertindak sebagai komandan upacara pada peringatan tersebut adalah Bapak waris mewakili ketua DPC Iman Irdian Saragih SE sekaligus menyampaikan pesan pesan proklamasi kepada semua peserta yang terdiri dari unsur pengurus DPC, seluruh PAC, sayap Partai dan seluruh satuan tugas sekota Tebingtinggi berjumlah 75 orang.

"Bapak Waris,selaku Sekretaris DPC PDIP Kota Tebingtinggi, pada kata sambutannya mengatakan bahwa Kemerdekaan ini bukanlah hadian tetapi adalah merupakan hasil perjuangan para bangsa kita dulu," ujarnya.Untuk itu kita wajib bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa smoga arwah para pahlawan bangsa kita mendapat tempat di sisi Tuhan Yang Maha Esa.

Selanjutnya, pak Waria meminta kepada semua kader PDIP kota Tebingtinggi agar jangan sekali kali melupakan sejarah termasuk sejarah terhadap pendiri bangsa kita yaitu sang proklamator Bung Karno."Mari kita lanjutkan cita citanya untuk menjadikan bangsa Indonesia ini sejahtera adil dan makmur, kepada kader partai mari terus merapatkan barisan sampai ke akar rumput," ungkapnya mengakhiri.

Sememtara itu, Mangatur Naibaho SM selaku Bendahara DPC PDIP Kota Tebingtinggi kepada Media mengatakan bahwa peringatan Hari Ulang Tahun RI ke 78 ini, jangan hanya dijadikan sebagai seremonial saja, akan tetapi harus dijadikan benar benar merupakan sebagai tonggak sejarah untuk meraih masa depan Indonesia ke arah yang lebih baik lagi."Dahulu Bung Karno pernah mengatakan bahwa, kelak musuh yang sulit kamu kalahkan adalah Bangsamu sendiri," ujarnya.

Baca juga:

Untuk itu Mangatur Naibaho berpesan kepada semua kader PDI Perjuangan Kota Tebingtinggi agar dapat memaknai ungkapan Bung Karno tersebut yaitu jangan sampai terjadi perpecahan diantara kita."Mari kita satukan persepsi dan satukan barisan sesuai dengan motto kita yaitu solid bergerak untuk memenangkan PDIP dan Ganjar Pranowo pada pemilu dan pilpres Tahun 2024 yang akan datang," jelasnya ke Media.

Ketua DPC PDIP Kota Tebingtinggi Iman Irdian Saragih SE berkesempatan memberikan tanggapan singkat kepada Media seputar acara HUT RI ke 78 ini."Melalui HUT RI ke 78 ini saya hanya berpesan kepada generasi muda kita agar tetaplah menjaga soliditas untuk membangun bangsa ini sesuai dengan cita cita para pahlawan kita dulu, jadikan lah sejarah itu sebagai sebuah pengalaman dan pelajaran berharga bagi kita untuk membentuk masyarakat yang sejahtera adil dan makmur serta dapat mandiri," kelas ketua.

Diakhir acara salah seorang kader PDIP Kota Tebingtinggi Edwin Winata berkesempatan menyumbangkan bendera partai sebanyak 400 helai untuk dibagikan kepada masyarakat dan dipasang dirumah asing masing.Edwin Winata yang juga sebagai bacaleg PDIP dari dapil dua ketika dikonfirmasi Media mengatakan bahwa pemberian bendera tersebut adalah bertujuan untuk memerahkan sekaligus untuk memenangkan PDIP di Kota Tebingtinggi.

"Hal ini adalah merupakan jiwa dan pengabdian saya terhadap terhadap bangsa dan negara ini melalui PDIP, kita harus mati-matian memenangkan PDIP di Kota Tebingtinggi serta memenangkan Ganjar Pranowo, karna Ganjar adalah pilihan yang tepat bagi masyarakat Indonesia," jelasnya.Edwin berharap kepada semua kader partai Kota Tebingtinggi harus peduli dan harus bisa mempunyai jiwa ideologi yang sebenarnya. (Benn)

Editor : Siti Rahmadani Hanifah
Sumber : 231187
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini